Ternyata selain mempunyai daya tangkap sinyal yang kuat modem ini juga bisa di gunakan untuk akses GPS. Apa itu GPS?
Global Positioning System (GPS) adalah satu-satunya sistem navigasi satelit yang berfungsi dengan baik. Sistem ini menggunakan 24 satelit yang mengirimkan sinyal gelombang mikro ke Bumi. Sinyal ini diterima oleh alat penerima di permukaan, dan digunakan untuk menentukan posisi, kecepatan, arah, dan waktu. Sistem yang serupa dengan GPS anatara lain GLONASS Rusia, Galileo Uni Eropa, IRNSS India.
Sistem ini dikembangkan oleh Departemen Pertahanan Amerika Serikat, dengan nama lengkapnya adalah NAVSTAR GPS (kesalahan umum adalah bahwa NAVSTAR adalah sebuah singkatan, ini adalah salah, NAVSTAR adalah nama yang diberikan oleh John Walsh, seorang penentu kebijakan penting dalam program GPS). Kumpulan satelit ini diurus oleh 50th Space Wing Angkatan Udara Amerika Serikat. Biaya perawatan sistem ini sekitar US$750 juta per tahun, termasuk penggantian satelit lama, serta riset dan pengembangan.
Sumber: wikipedia
Awalnya saya belum tahu kalau modem ini punya fungsi yang tersembunyi saat saya membelinya dua bulan yang lalu di salah satu toko komputer di DC Mall dan berkat keseringan buka-buka Google tanpa sengaja rahasia dari modem ini terungkap (hehehe dasar saya nya aja kali yang ketinggalan jaman…). GPS gratis ini bisa kita gunakan tanpa harus menggunakan SIM Card, cukup dengan laptop saja. Gak percaya? ini buktinya..
Pertama untuk mengenable kan fitur GPS upgrade dulu firmwarenya dengan mendowload versi terbaru disini http://www.sierrawireless.com/resources/software/88x/AC881U_F1_2_3_15ap.exe.
Caranya, colokin modem ke laptop tanpa SIM Card. kemudian install firmwarenya dan tunggu beberapa saat sampai upgrade selesai. Yang perlu di ingat saat upgrade firmware ini adalah laptop jangan sampai mati saat proses. Ini untuk menghindari kegagalan saat upgrade dan ini akan mengakibatkan modem jadi rusak.
Kedua install 3 Watcher terbaru yang udah support GPS disini http://www.sierrawireless.com/resources/software/watcher/Build1986/Watcher_Generic.msi dan kalau udh selesai buka aplikasi tersebut dan klik tombol play untuk menghidupkan GPS nya dan muncul hasilnya seperti ini.
Dibawahnya ada pesan “Session started, waiting for fix..” ini artinya sedang mencari sattelite untuk bisa connect. Kalau sudah connect klik tombol map dan ini akan ngelink ke halaman google map dan disana google akan menunjuk keberadaan kita saat ini.
Sekarang kita mulai masuk ke langkah-langkah untuk menginstall aplikasi yang bernama GarminMobilePC.
Apa itu GarminMobilePC? GarminMobilePC ialah salah satu software yang di gunakan untuk navigator atau penunjuk jalan. Kalau masih kurang jelas baca aja sendiri di websitenya hehehe..
Sekarang kita mulai.
1. Download Aplikasi GarminMobilePC versi yang terakhir disini http://www8.garmin.com/
support/collection.jsp?product=010-00685-00
2. Download keygen untuk garminnya disini http://w16.easy-share.com/1700211472.html
3. Extract GarminMobilePC_50060.exe kemudian install dengan mengklik Main.msi hehe
bukan setup.exe
4. Seteleh selesai buka aplikasi tersebut nanti akan muncul seperti ini
Berhubung dsana masih ada tulisan trial dan untuk bisa menjadi full versionnya silahkan klik tombol yes.
5. Klik “Done”
6. Klik “OK”
7. Klik aja “Skip”
8. Klik aja “Yes”
9. Klik “Agree”
10. klik “Tool”
11. Klik “About”
12. Disana ada “Device ID”
13. Open Keygen yang sudah di download dan masukan device id di kolom “Enter Your Unit ID
here”
Kemudian select software product ke “garminmobilePc” klik generate dan muncul unlock codenya.
14. Copy Paste unlock code tersebut ke notepad dan save as dengen nama “SW.UNL”, Save
type as “All files” dan encoding “ANSI”.
kemudian save ke folder C:\GarminMobilePC. Kalo di C gak ada folder tersebut kemungkinan letaknya di drive D:\ kalau hardisk kita di partisi. Kalau sudah tutup dulu aplikasi garminnya kemudian buka lagi dan hasilnya. Jreeengg… GarminMobilePC sudah tidak ada tulisan trial lagi. Dan kita akan masuk ke langkah selanjutnya.
15. Berhubung didalam garmin petanya belum ada silahkan download dulu peta indonesia terbaru disini http://navigasi.net/goptd.php dan pilih tipe filenya yang “GMAPSUPP”. Kemudian install/extract buka directorynya dan disana akan terlihat file “gmapsupp.img”. Copy file ini dan paste ke folder C:\GarminMobilePC. Dan setelah itu unlock map tersebut dengan cara buka keygen yang tadi lalu masukan map ID di select map product. caranya pilih “custom map” dan untuk mengetahui map id kita silahkan download map Id finder disini http://rapidshare.com/files/199840959/Garmin_Map_ID_Finder.exe
kamudian browse file “gmapsupp.img” tadi dan hasilnya muncul lah map id kita. kemudian isikan ke keygen tadi dan klik generate.
Kemudian copy paste your map unlock code ke notepad dan save as ke folder C:\GarminMobilePC dengan file name “GMAPSUPP.UNL” dan save as type “All files” dan encoding “ANSI”.
16. Setelah itu ya selesai deh!
Sekarang kita sudah bisa melihat-lihat keberadaan kita dimana, SPBU dimana, kantor polisi dimana, restaurant dimana dan lain lainnya dimana..
Ini hasilnya…
Untuk SPBU di Bekasi..
Untuk Hospital di Bekasi..
Gimana? asik kan… jadi kalau kita mau kemana-mana gak perlu repot-repot lagi menyari lokasi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar